HEADLINE
Mode Gelap
Artikel teks besar

Aku Ingin

Imajinasi Tanpa Batas

Aku Ingin 

Aku Ingin Belajar Menjahit

Aku ingin belajar Menjahit


Aku ingin belajar menjahit, agar aku bisa menjahit mulut-mulut yang berkata tidak benar, kabar burung mereka telan, tanpa tau ada apa dibalik semua itu. 

Aku ingin belajar menjahit, agar aku bisa menjahit mata-mata yang selalu mencari kesalahan tanpa sadar, apakah mereka suci? 

Aku ingin belajar menjahit, agar aku bisa menjahit rasa kecewa, akan ku jahit dengan rapat, agar rasa kecewa tidak hadir mengganggu pikiran. 

Aku ingin belajar menjahit, agar aku bisa menjahit rasa sedih, selalu hinggap ketika ada tontonan yang tak perlu dilihat, burung Merpati selalu memberi kabar, bila ada kebohongan yang mengusik hati. 

Aku ingin belajar menjahit, agar aku bisa menjahit telinga yang selalu mendengar kabar katanya dan katanya. Kabar yang dibisikkan dari telinga satu ke telinga yang lain tanpa tau sumber kebenarannya. 

Aku ingin belajar menjahit, agar aku bisa menjahit kelemahanmu, selalu tak tahan bila ada Merpati betina yang mengepak-ngepakkan sayapnya di hadapanmu. Kelemahan yang selalu dipelihara dan selalu memberi isyarat agar Merpati betina datang mendekat. Akan aku jahit kelemahanmu supaya tidak menjadi senjata bagimu. 

Aku ingin belajar menjahit, agar aku bisa menjahit komitmen yang terucap, akan aku simpul mati supaya tidak terurai menjadi benang kembali. 

Aku ingin belajar menjahit, agar aku bisa menjahit huruf demi huruf menjadi kata dan akan aku sulam menjadi kalimat yang indah penghantar tidur.



Aku Ingin Belajar Menulis

Aku ingin belajar menulis


Aku ingin belajar menulis, agar aku bisa menuliskan kata demi kata untuk membungkam prasangka.

Aku ingin belajar menulis, agar aku bisa merangkai kata demi untuk membongkar topeng-topeng kepalsuan mereka. 

Aku ingin belajar menulis, agar aku bisa mengabarkan pada semesta tentang perjuangan dua anak manusia yang saling mencinta. 

Aku ingin belajar menulis, agar bisa menuliskan kalimat-kalimat kebenaran untuk meredam fitnah-fitnah durjana yang melukai rasa. 

Aku ingin belajar menulis, agar aku bisa menuliskan kabar berita yang sesungguhnya. 

Aku ingin belajar menulis untuk menggenapi rasa mu yang selalu berkata," Kami percaya dengan kata-kata, baik yang tertulis maupun terucap adalah doa. "

Aku ingin belajar menulis, agar aku bisa menuliskan komitmen yang pernah terucap, akan kutuliskan aksara bernyawa yang akan mengatakan pada dunia bahwa engkau dan aku adalah satu. 

Aku ingin belajar menulis, agar aku bisa mengatakan pada semesta bahwa tidak ada yang mampu memisahkan engkau dan aku. 

Aku ingin belajar menulis, agar engkau bisa membacanya disetiap bangun dari tidurmu bahwa aku akan selalu ada untukmu.



1919

 

 Kembali

Halaman
1

 © 2020-2023 - Rumahfiksi.com. All rights reserved

14 komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
Batal
Comment Author Avatar
Anonim
28 September 2022 pukul 19.10
Semoga Bu Hajjah baik-baik saja. Salam sehat dan sukses selalu. Aamiin
Comment Author Avatar
1 Oktober 2022 pukul 12.35
Aamiin terimakasih sudah mampir 🙏
Comment Author Avatar
23 September 2022 pukul 01.32
Ketika hidup harus di hadapi
deritapun siap di jalani
Di saat misteri menjadi rahasia
maka kisah di baliknya akan disingkap
Ketika cinta harus di peluk
rindupun telah menjadi nyanyian jiwa
Di saat kesempatan harus di raih
maka kesulitan siap di luluhkan
Ketika derita menghadang
maka sukapun setiap saat akan hadir
Ketika cinta adalah kebersamaan
maka setialah dengarkan serenadanya..


Mantap narasinya mba..
Comment Author Avatar
26 September 2022 pukul 22.07
Wah ini diksi yang bagus banget, aku masih belajar mba 😁
Comment Author Avatar
22 September 2022 pukul 19.45
padahal cuman aku ingin belajar ..... tapi kok masuk semua lanjutannya
Comment Author Avatar
22 September 2022 pukul 20.14
Hehehehe makasih sudah mampir 😁
Comment Author Avatar
21 September 2022 pukul 17.41
Unik bin Keren .... Ananda. Selamat sore.
Comment Author Avatar
21 September 2022 pukul 17.45
Sore nenek, terimakasih nenek sudah mampir 🤗🤗🤗
Comment Author Avatar
21 September 2022 pukul 17.17
Selalu keren🙂👍
Comment Author Avatar
21 September 2022 pukul 17.34
Terimakasih atas support dan dukungannya 🙏
Comment Author Avatar
Anonim
21 September 2022 pukul 17.15
Mantap
Comment Author Avatar
21 September 2022 pukul 17.33
Terimakasih sudah mampir 🙏
Comment Author Avatar
21 September 2022 pukul 16.40
Dalam banget kata-katanya mbak. Cuman bener sih, kalau ada mulut yang suka bicara tidak pantas, ya pengen rasanya ngejahit tuh mulut biar gak nyakitin perasaan kita.
Comment Author Avatar
21 September 2022 pukul 16.58
Hehehehe terimakasih sudah mampir 🙏
Tutup Iklan
www.domainesia.com